Langsung ke konten utama

Asus VivoBook S14 S433 Teman Usaha Generasi Z?

            Teknologi memang sudah menjadi hal yang melekat dalam generasi Z, hal ini membuat generasi Z identik dengan teknologi, internet, dan media sosial. Banyak  Gen  Z-ers memiliki  preferensi  untuk  memulai  bisnis  mereka  sendiri  atau  melakukan pekerjaan kontrak. Melihat dari generasi millenials, semangat wirausaha bagi generasi Z sangat baik tetapi dengan sedikit hati-hati dan pemikiran jangka panjang. Menurut Online Schools Center, sekitar  41%  berencana  untuk memulai wirausaha dan 45% percaya bahwa mereka dapat menemukan sesuatu yang merubah  dunia.
          
             Berbisnis memang cocok untuk para generasi Z, Generasi Z adalah orang-orang yang sejak lahir jebret ke dunia sudah lekat dengan teknologi dan internet. Mereka tumbuh dengan cara yang hampir terus menerus terhubung dengan ponsel dan terbiasa melakukan banyak hal secara online. Mereka juga lebih senang dan menginginkan untuk fleksibel, tampaknya menjadi seorang entrepreneur merupakan profesi idaman bagi kebanyakan generasi ini. Generasi Z yang dinilai bisa belajar secara otodidak secara mandiri lebih tertarik bekerja dengan metode self employee atau menjadi pekerja kreatif dengan menjadi pekerja lepas ataupun memiliki usaha sendiri. Kreativitasnya lebih tinggi dari generasi sebelumnya.
Tak mau dibatasi, itulah pikiran para generasi Z, takut akan terjebak dalam karier yang tidak    memungkinkan mereka mengembangkan peluang. Dengan kata lain, mereka tidak ingin didefinisikan atau dibatasi.

            Namun, dalam berbisnis juga memerlukan perangkat yang dapat mendukung berlangsungnya bisnis tersebut. Salah satunya laptop. Yup! Laptop menjadi perangkat penting dalam menjalankan sebuah bisnis. Teknologi yang canggih pun menjadi faktor yang dapat memajukan sebuah bisnis. Tapi apa ya laptop yang cocok untuk mendukung bisnis generasi Z?


Asus VivoBook S14 S433

            Salah satu brand laptop di Indonesia baru merilis laptop keluaran terbarunya yaitu Asus VivoBook S14 S433 yang dirilis pada 8 Mei 2020. Laptop ini memang dirancang untuk kalangan muda yang aktif, enerjik, dan kreatif. Dengan tagline ‘dare to be you’ laptop ini mengedepankan kebebasan berekspresi bagi para penggunanya. Dengan menawarkan 4 warna yang kece dan trendy, ternyata setiap warna memiliki arti yang berbeda-beda loh. Untuk kalian yang lebih suka dengan model simple dan minimalis. Kalian bisa pilih warna Indie Black dan Dreamy Silver. Untuk kalian yang suka dengan model colourful dan sweet, kalian bisa pilih warna Gaia Green dan Resolute Red.


            Dibagian depan laptop, bisa ditempelkan stiker ekslusif dari hasil kerja sama ASUS dengan Muchlis Fachri atau yang lebih dikenal dengan Muklay seniman visual asal Jakarta.

            Bodi dari laptop ini pun sangat ramping dan dan minim, laptop ini berukuran layar 14 inch, sehingga bodi VivoBook S14 (S433) memiliki ukuran lebih mungil ditambah teknologi NanoEdge Display. Memiliki bodi yang sangat tipis dan ringan untuk laptop sekelasnya. berat 1,4 kg dan ketebalannya hanya 15,9mm, asik banget ga berat jika buat dibawa berpergian.

            VivoBook S14 (S433) didukung oleh prosesor Intel Core 10th Gen. Varian yang kami gunakan kali ini sendiri menggunakan prosesor Intel Co re i5-10210U dan Intel Core i7-10210U yang memiliki konfigurasi 4 core dan 8 thread. Ngebut banget dan hemat daya.


Dengan fitur premium yang super canggih yaitu fingerprint atau pembaca sidik jari, pengguna VivoBookS14 S433 tidak perlu lagi mengetikkan password untuk masuk ke dalam sistem Windows 10. Fingerprint yang terdapat di VivoBookS14 S433 telah terintegrasi dengan fitur Windows Hello di Windows 10. Selain dapat login lebih cepat dan praktis, Windows Hello juga membuat laptop menjadi lebih aman karena tidak sembarang orang dapat mengaksesnya. Touch! Do your magic.


            Menggunakan PCIe SSD berkapasitas 512GB dan menggunakan SSD khusus dari Intel dengan Optane Memory berkapasitas 32GB VivoBook S14 (S433) juga memiliki performa grafis yang dilengkapi chip grafis NVIDIA GeForce MX250 yang memiliki performa cukup kencang bahkan untuk bermain game esport dan kasual. VivoBook S14 (S433) mengadopsi baterai 50Whrs, lebih besar dibandingkan laptop sekelasnya. Digabungkan dengan prosesor Intel Core 10th Gen yang hemat daya, laptop ini bisa bertahan selama 12 jam dan pastinya fast charging.

            Kualitas audio yang baik dimiliki juga dalam laptop ini, dengan fitur audio premium bersertifikasi harman/kardon. Menghasilkan suara yang jernih dan jelas, pas banget untuk kalian yang suka mendengarkan musik lewat laptop. Untuk memudahkan para pengguna untuk mengetik,  VivoBook S14 (S433) menggunakan backlit keyboard, agar dapat mengetik dengan pencahayaan yang minim.


Main Spec.

ASUS VivoBook S14 (S433)

CPU

Intel® Core™ i7-10510U Quad Core Processor (8M Cache, up to 4.9 GHz)

Intel® Core™ i5-10210U Quad Core Processor (6M Cache, up to 4.2 GHz)

Operating System

Windows 10

Memory

8GB DDR4 RAM

Storage

512GB M.2 NVMe™ PCIe® SSD with 32GB Intel® Optane™ Memory

Display

14.0" (16:9) LED backlit FHD (1920x1080) NanoEdge Display, 100% sRGB

Graphics

NVIDIA GeForce MX250 with 2GB GDDR5 VRAM

Integrated Intel HD Graphics 520      

Input/Output

1x USB 3.2 (Gen1) Type-C, 1x USB 3.2 (Gen1) Type-A, 2x USB 2.0 Type-A, HDMI, Audio Jack, MicroSD card reader

Camera

720p HD camera

Connectivity

Wi-Fi 6(Gig+)(802.11ax), Bluetooth 5.0 (Dual band) 2*2

Audio

Built-in speaker, Built-in microphone, Audio by ICEpower®//harman/kardon (Mainstream)

Battery

50WHrs, 3S1P, 3-cell Li-ion

Dimension

32.40 x 21.30 x 1.59 ~ 1.59 cm

Weight

1.4Kg with battery

Colors

Gaia Green, Resolute Red, Dreamy White, Indie Black

Warranty

2 tahun garansi global

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sehat Bersama Yoforia

             Ada yang lagi diet? atau mau diet? Sekarang ini banyak banget makanan atau minuman yang bisa bantu dalam mensukseskan program diet kalian, nah salah satunya yaitu Yogurt. Minuman ini biasa dinikmati dari kalangan remaja hingga dewasa bahkan anak-anak pun sekarang suka untuk mengkonsumsinya.Sekarang ini sudah banyak sekali varian rasa, yang ditawarkan untuk menarik para pembeli. Tidak perlu harus ke mall-mall besar untuk mendapatkan yogurt. Sekarang sudah banyak minimarket yang menawarkan yogurt dengan berbagai varian rasa.            Aku sendiri termasuk orang yang suka sekali dengan minuman yogurt, aku sering coba beberapa merek yogurt yang ada di minimarket. Nah, salah satu yogurt yang aku cobain ini rasanya itu beda banget dengan yogurt-yogurt lain . Kalian yang suka ke minimarket pasti tau yogurt ini, yaitu Yoforia !            Ini dia tampilan kemasan nya, sangat simpel dan mini sehingga mudah dibawa kemanapun dan kapanpun. Dibalik kemasan nya juga ada kota

DEAR ME BEAUTY lip cream ternyaman? Baca review nya

 Hello Beauty!              Pernah gak sih kalian mau beli sesuatu tapi bingung cari review nya? Apalagi kalau yang menyangkut perawatan wajah atau make up, haduuuh bakal seharian kayanya bacain review nya. Nah, kali ini aku akan kasih tau review jujur dari salah satu brand kosmetik lokal ini. Siapakah diaaa? Yup! Dear Me Beauty.  Kosmetik merek Dear Me Beauty ini lagi banyak banget dicari oleh kaum hawa. Aku termasuk salah satu penggemar dari merek ini. Kenapa? Karena harga nya affordable, dan kualitas nya gak kalah bagus dari merek kosmetik lokal lainnya.                       Varian yang akan aku review kali ini adalah Lip Coat nya yaitu varian Dear Fanny, ya ini sejenis lip cream kalo kalian bingung. Aku beli ini di salah satu e-commerce yang kebetulan di akun Dear Me Beauty Official nya lagi ada flash sale. Jadi, langsung aja aku checkout hehe. Aku beli dengan harga Rp 16.300 tapi harga asli nya itu sekitar Rp 80.000 - 100.000. Langsung aja kita lihat bentuk nya yuk!